

Nabi Muhammad sejak kecil sudah Yatim maksudnya ayahanda tercinta telah wafat saat masih di dalam kandungan. Beliau sangat intens dalam memperjuangkan hak-hak anak yatim bahkan mengancam orang yang berani menghardik, mendzalimi anak yatim sebagai pendusta agama.
Realita dimasyarakat, banyak orang termarjinalkan, tersisih, dikucilkan oleh yang lain karena ketiadaan harta maupun kasta sehingga malu untuk berteman, berinteraksi dengan sekitar. Padahal Nabi Muhammad sebagai seorang Rasul mengajarkan kepada kita agar mencintai kaum yang lemah baik secara materi maupun non materi. Hal ini agar terwujud persaudaraan sesama umat Islam yang baik sehingga menjadi umat yang kuat dan bermartabat.
Anak merupakan anugerah ilahi, ia sebagai penerus cita-cita orang tuanya. Jika saat ini selalu dimanja , bisa dipastikan akan membawa dampak buruk baginya, dan ke orang tuanya sendiri. Bagaimana sikap kita sebagai orang tua, agar seorang anak menjadi orang yang mandiri serta bermartabat di masa depan, tanpa mempunyai watak yang bermental pengemis, selalu berharap pemberian orang lain.